Wanita Ini Rela Bayar Rp 1,1 Miliar Demi Ciuman dengan Ricky Martin
Arina Yulistara - wolipop
Selasa, 19 Apr 2016 08:48 WIB
Jakarta
-
Siapa yang tidak ingin mencium sang idola? Ketika ada kesempatan, seorang wanita asal Brazil, Ana Paola Diniz, memanfaatkan peluang tersebut demi bisa berciuman dengan idolanya yakni penyanyi dunia Ricky Martin. Namun untuk bisa mencium Ricky, Ana rela mengeluarkan dana sebesar US$ 90 ribu atau sekitar Rp 1,1 miliar.
Ya, Ana menjadi penawar tertinggi saat acara lelang amal untuk penderita AIDS yang digelar di amfAR Inspiration Gala, Sao Paulo, Brazil. Pengusaha peternak anjing itu berhak berciuman dengan Ricky selama beberapa menit.
Untuk memenuhi kewajibannya, Ricky pun memberikan ciuman mendalam pada Ana. Penyanyi 44 tahun itu tentu tidak ingin mengecewakan penggemarnya yang sudah mengeluarkan banyak uang di acara amal tersebut.
Ana yang mengenakan gaun hitam berpotongan backless dengan rambut kuncir kuda membalas ciuman Ricky penuh hasrat. Ia juga tampak tidak ingin kehilangan momen indah itu. Aksi ciuman mereka tentu disaksikan oleh para tamu undangan yang juga dihadiri beberapa selebriti papan atas seperti Kate Moss dan Naomi Campbell.
Dilansir dari Daily Mail, Ricky mengatakan ia mengerti bahwa dirinya memiliki daya tarik untuk pria dan wanita. Selama ini, penyanyi yang sudah mengaku bahwa dirinya gay sejak 2010 itu tidak pernah merasa terganggu akan hal tersebut.
"Aku tahu aku menarik bagi pria maupun wanita karena kita manusia yang memiliki kebutuhan emosional dan seksual," ujarnya saat diwawancara oleh majalah Mexico's Fama!. (ays/ays)
Ya, Ana menjadi penawar tertinggi saat acara lelang amal untuk penderita AIDS yang digelar di amfAR Inspiration Gala, Sao Paulo, Brazil. Pengusaha peternak anjing itu berhak berciuman dengan Ricky selama beberapa menit.
Untuk memenuhi kewajibannya, Ricky pun memberikan ciuman mendalam pada Ana. Penyanyi 44 tahun itu tentu tidak ingin mengecewakan penggemarnya yang sudah mengeluarkan banyak uang di acara amal tersebut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dilansir dari Daily Mail, Ricky mengatakan ia mengerti bahwa dirinya memiliki daya tarik untuk pria dan wanita. Selama ini, penyanyi yang sudah mengaku bahwa dirinya gay sejak 2010 itu tidak pernah merasa terganggu akan hal tersebut.
"Aku tahu aku menarik bagi pria maupun wanita karena kita manusia yang memiliki kebutuhan emosional dan seksual," ujarnya saat diwawancara oleh majalah Mexico's Fama!. (ays/ays)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Beauty Influencer China Lunasi Utang Rp 900 Juta, Dituduh Pura-pura Lumpuh
Jessie Buckley Ungkap Alasan Suami Tak Pernah Menemaninya di Karpet Merah
Bocoran Film Jun Ji Hyun & Ji Chang Wook, Lawan Teror Zombie di Colony
Sinopsis Cabin Fever 3: Patient Zero di Bioskop Trans TV
Zhao Lusi Kembali Akting Setelah Hiatus karena Depresi, Ungkap Rencana di 2026
Most Popular
1
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana
2
Potret Piper Rockelle, Mantan Influencer Cilik Gabung OnlyFans Jadi Kontroversi
3
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
4
50 Ucapan Selamat Tidur Bahasa Inggris Romantis, Bikin Pacar Senyum Meleleh
5
Cara Tak Terduga Klamby Rilis Koleksi Lebaran 2026, Dibungkus Film Musikal
MOST COMMENTED











































