Di Usia 69 Tahun, Susan Sarandon Terpilih Jadi Bintang Iklan Kosmetik
Daniel Ngantung - wolipop
Jumat, 08 Jan 2016 19:02 WIB
Jakarta
-
Aktris lawas Susan Sarandon memang sudah berusia 69 tahun. Tapi, meski usianya sudah tidak muda lagi, ia tetap mendapatkan tawaran membintangi sebuah iklan. Ya, pemenang Oscar itu baru saja diumumkan sebagai duta terbaru L'Oreal Paris.
"Aku merasa tersanjung," kata Susan seperti dikutip USmagazine.com tentang perasaannya ketika terpilih sebagai duta produk kecantikan asal Prancis itu.
Di usianya yang sebentar lagi memasuki kepala tujuh, Susan berada di antara selebriti muda yang pernah menjadi duta L'Oreal Paris. Mereka antara lain Blake Lively, Julianne Moore, Eva Longoria, dan Karlie Kloss. Sebelumnya, L'Oreal Paris juga pernah menunjuk aktris senior Jane Fonda yang berusia 9 tahun lebih tua darinya sebagai duta.
Bagi Susan, menerima tawaran menjadi duta bukan semata-mata untuk mencari pamor. Menurut ibu tiga anak, L'Oreal menjadi perusahaan terdepan yang mendukung emansipasi dan pemberdayaan wanita. Oleh karena itu, aktris yang juga dikenal sebagai aktivis kaum feminis dan kemanusiaan ini mau menjadi bagiannya.
"Pertama kali aku mendengar 'Because I'm Worth It' (slogan L'Oreal), itu adalah semacam transisi makna kenapa Anda harus tampil menarik. Slogan itu juga tentang wanita harus menjadi pemimpin dalam hidup dan setiap pilihannya. Sebuah pernyataan lantang yang terus mengikuti perkembangan zaman," katanya.
Baca Juga: 30 Lipstik yang Tahan Lama
Tentang penampilannya, mantan kekasih aktor Tim Robbins itu mengatakan ingin menua secara alami, menerima segala tanda-tanda penuaan, tanpa berupaya tampil semuda dulu lagi. "I look forward to being older," katanya.
Brand Global President L'Oreal Paris Cyril Chapuy memandang Susan sebagai seorang ikon yang karismatik, berkarakter kuat, bertalenta, dan inspiratif. Atas alasan itulah, kata Cyril, L'Oreal menunjuk bintang 'Step Mom' itu sebagai dutanya.
"Vokal terhadap isu sosial, karya-karya yang luar biasa, dan pesonanya yang autentik, Susan akan terus menginspirasi wanita untuk menjadi berani dan yakin pada kemampuan diri mereka. Dia adalah wanita sejati luar dan dalam. Kami merasa terhormat bisa menyambut Susan sebagai Lorealista terbaru," ujar Cyril. (dng/dng)
"Aku merasa tersanjung," kata Susan seperti dikutip USmagazine.com tentang perasaannya ketika terpilih sebagai duta produk kecantikan asal Prancis itu.
Di usianya yang sebentar lagi memasuki kepala tujuh, Susan berada di antara selebriti muda yang pernah menjadi duta L'Oreal Paris. Mereka antara lain Blake Lively, Julianne Moore, Eva Longoria, dan Karlie Kloss. Sebelumnya, L'Oreal Paris juga pernah menunjuk aktris senior Jane Fonda yang berusia 9 tahun lebih tua darinya sebagai duta.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Bagi Susan, menerima tawaran menjadi duta bukan semata-mata untuk mencari pamor. Menurut ibu tiga anak, L'Oreal menjadi perusahaan terdepan yang mendukung emansipasi dan pemberdayaan wanita. Oleh karena itu, aktris yang juga dikenal sebagai aktivis kaum feminis dan kemanusiaan ini mau menjadi bagiannya.
"Pertama kali aku mendengar 'Because I'm Worth It' (slogan L'Oreal), itu adalah semacam transisi makna kenapa Anda harus tampil menarik. Slogan itu juga tentang wanita harus menjadi pemimpin dalam hidup dan setiap pilihannya. Sebuah pernyataan lantang yang terus mengikuti perkembangan zaman," katanya.
Baca Juga: 30 Lipstik yang Tahan Lama
Tentang penampilannya, mantan kekasih aktor Tim Robbins itu mengatakan ingin menua secara alami, menerima segala tanda-tanda penuaan, tanpa berupaya tampil semuda dulu lagi. "I look forward to being older," katanya.
Brand Global President L'Oreal Paris Cyril Chapuy memandang Susan sebagai seorang ikon yang karismatik, berkarakter kuat, bertalenta, dan inspiratif. Atas alasan itulah, kata Cyril, L'Oreal menunjuk bintang 'Step Mom' itu sebagai dutanya.
"Vokal terhadap isu sosial, karya-karya yang luar biasa, dan pesonanya yang autentik, Susan akan terus menginspirasi wanita untuk menjadi berani dan yakin pada kemampuan diri mereka. Dia adalah wanita sejati luar dan dalam. Kami merasa terhormat bisa menyambut Susan sebagai Lorealista terbaru," ujar Cyril. (dng/dng)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Beauty Influencer China Lunasi Utang Rp 900 Juta, Dituduh Pura-pura Lumpuh
Jessie Buckley Ungkap Alasan Suami Tak Pernah Menemaninya di Karpet Merah
Bocoran Film Jun Ji Hyun & Ji Chang Wook, Lawan Teror Zombie di Colony
Sinopsis Cabin Fever 3: Patient Zero di Bioskop Trans TV
Zhao Lusi Kembali Akting Setelah Hiatus karena Depresi, Ungkap Rencana di 2026
Most Popular
1
TikTok Viral Verificator
Viral! Pengantin Bagikan Souvenir 100 Anak Ayam Warna-warni, Tuai Kritik
2
Potret Moana Anak Ria Ricis, Sudah Jadi Juragan Kos-kosan di Usia 3 Tahun
3
Ramalan Zodiak 9 Januari: Capricorn Harus Sabar, Aquarius Lebih Teliti
4
Daftar Tanggal Cantik 2026, Cocok Untuk Lamar Kekasih Hingga Gelar Pernikahan
5
Ramalan Zodiak 9 Januari: Libra Pemasukan Stabil, Scorpio Kerja Keras
MOST COMMENTED












































