Miss Universe 2015
Ungkapan Perasaan Finalis Kolombia Pasca Batal Jadi Pemenang Miss Universe
Eny Kartikawati - wolipop
Senin, 21 Des 2015 12:35 WIB
Jakarta
-
Miss Colombia Ariadna Gutiérrez-Arévalo batal terpilih sebagai juara Miss Universe 2015 setelah MC Steve Harvey menyatakan dia salah menyebut nama pemenang. Bagaimana perasaan Ariadna yang awalnya sudah terlanjut memakai mahkota Miss Universe di kepalanya?
Ungkapan perasaan Ariadna itu diunggah oleh akun Twitter resmi Miss Universe 2015. Akun @MissUniverse pada Senin (21/12/2015), mengunggah video rekaman wawancara dengan finalis yang disebut-sebut mirip dengan aktris Sofia Vergara itu.
Dalam video tersebut, Ariadna tampak seperti habis menangis. Dia memegang tisu di tangan kirinya, sementara tangan kanannya membawa bunga yang diberikan padanya di atas panggung Miss Universe di The AXIS, Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat, Minggu (20/12/2015) malam waktu setempat.
"Semuanya terjadi pasti ada sebabnya. Aku bahagia dengan apa yang sudah aku lakukan, mencapai mimpi ini. Terimakasih yang sudah memilihku (dalam voting-red)," ujarnya dalam tayangan video berdurasi 19 detik itu.
Dari rekaman video tersebut, terdengar juga Ariana mendapat banyak dukungan dari rekan sesama finalis Miss Universe 2015. "We love u," begitu teriak mereka usai Ariadna menyampaikan perasaannya.
Ariadna terpilih sebagai runner up pertama Miss Universe 2015. Wanita 21 tahun itu sempat terlihat sedih saat Steve Harvey, sang pembawa acara Miss Universe 2015 menyatakan ada kesalahan penyebutan nama pemenang.
Mahkota Miss Universe 2015 kemudian dipindahkan dari kepalanya oleh Miss Universe 2014 Paulina Vega ke kepala Miss Philippines Pia Alonzo yang menjadi pemenang seharusnya. Kali ini senyum sudah mengembang di wajahnya, meski tidak ada yang tahu bagaimana suasana hatinya. Dan dalam tayangan video dari akun Twitter resmi Miss Universe, senyum juga sudah menghiasi wajah wanita dengan tinggi 180 cm itu.
(eny/eny)
Ungkapan perasaan Ariadna itu diunggah oleh akun Twitter resmi Miss Universe 2015. Akun @MissUniverse pada Senin (21/12/2015), mengunggah video rekaman wawancara dengan finalis yang disebut-sebut mirip dengan aktris Sofia Vergara itu.
Dalam video tersebut, Ariadna tampak seperti habis menangis. Dia memegang tisu di tangan kirinya, sementara tangan kanannya membawa bunga yang diberikan padanya di atas panggung Miss Universe di The AXIS, Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat, Minggu (20/12/2015) malam waktu setempat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dari rekaman video tersebut, terdengar juga Ariana mendapat banyak dukungan dari rekan sesama finalis Miss Universe 2015. "We love u," begitu teriak mereka usai Ariadna menyampaikan perasaannya.
Ariadna terpilih sebagai runner up pertama Miss Universe 2015. Wanita 21 tahun itu sempat terlihat sedih saat Steve Harvey, sang pembawa acara Miss Universe 2015 menyatakan ada kesalahan penyebutan nama pemenang.
Mahkota Miss Universe 2015 kemudian dipindahkan dari kepalanya oleh Miss Universe 2014 Paulina Vega ke kepala Miss Philippines Pia Alonzo yang menjadi pemenang seharusnya. Kali ini senyum sudah mengembang di wajahnya, meski tidak ada yang tahu bagaimana suasana hatinya. Dan dalam tayangan video dari akun Twitter resmi Miss Universe, senyum juga sudah menghiasi wajah wanita dengan tinggi 180 cm itu.
A message from #MissUniverse Colombia, @gutierrezary. https://t.co/KBzZyyHJzy
— Miss Universe (@MissUniverse) December 21, 2015
(eny/eny)
Home & Living
Bingung Simpan Sepatu yang Numpuk? Cek Rekomendasi Rak Sepatu Anti Debu & Hemat Tempat di Sini!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Mahal-Mahal Nails Art! Pakai Fake Nails Ini untuk Tampilan Kuku Lebih Cantik
Olahraga
Latihan Harian atau Game Akhir Pekan, Ini 3 Bola Voli yang Tetap Nyaman di Lapangan
Hobi dan Mainan
Commuting Tiap Hari atau Sering Butuh Fokus? Soundcore by Anker Q20i Bisa Redam Bising dan Nyaman Dipakai Seharian
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce
Emily Ratajkowski Berhijab Sambut Wali Kota Muslim New York, Unggahan Dikritik
Alasan David Beckham Diblokir Anaknya, Disebut Melanggar Surat Peringatan
Sinopsis SAS: Red Notice di Bioskop Trans TV Hari Ini
7 Fakta Menarik Drama China Speed and Love, Chemistry Pemainnya Disorot
Most Popular
1
Foto Cantik BCL-Alyssa Daguise Hadiri Pernikahan 'Pangeran Jaksel' di Maroko
2
7 Gaya TWICE Jadi Model Victoria's Secret Usai Viral Istilah 'Tzuyu Bra'
3
Foto Vidi Aldiano Tampil Berkumis Jadi Groomsman Pernikahan Sahabat di Maroko
4
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce
5
Emily Ratajkowski Berhijab Sambut Wali Kota Muslim New York, Unggahan Dikritik
MOST COMMENTED











































