Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Lindsay Lohan Permalukan Diri Lagi, Salah Terjemahkan Bahasa Arab

wolipop
Rabu, 22 Apr 2015 16:35 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Foto: Dok. Getty Images, Instagram
Jakarta -

Lindsay Lohan kembali mempermalukan dirinya sendiri di situs jejaring sosialnya. Kali ini Lindsay mengunggah sebuah foto ke Instagram yang menampilkan tulisan berbahasa Arab berikut terjemahannya dalam bahasa Inggris.

Foto tulisan Arab itu diunggah Lindsay ke akun Instagramnya @lindsaylohan belum lama ini. Dia memamerkan foto quote inspirasional itu dengan maksud memuji followersnya yang berjumlah 3,5 juta.

Pada foto yang dipamerkannya tertulis kalimat 'anta hamar' dalam huruf Arab. Di bawah kalimat itu ada juga kalimat terjemahan dari tulisan Arab tersebut yang tertulis: you're beautiful.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Rupanya terjemahan yang diunggah Lindsay di foto Instagramnya itu salah. Terjemahan sebenarnya dari kalimat anta hamar ternyata adalah 'kamu seorang keledai' atau 'kamu bodoh'.

Baca Juga: 50 Momen Menghebokan dari Pekan Mode Dunia

Bintang film Freaky Friday itu pun langsung diserang pengguna Instagram karena mengunggah foto bahasa Arab tanpa tahu artinya ini. Saat serangan terhadap dirinya semakin banyak, Lindsay kemudian menghapus foto tersebut dari akunnya. Namun sudah banyak pengguna situs jejaring sosial yang mengetahui foto tersebut.

Kejadian ini bukan pertamakalinya untuk Lindsay. Aktris 28 tahun itu sebelumnya juga pernah salah menggunakan bahasa Arab. Saat itu dia mengunggah foto berita mengenai meninggalnya Raja Abdullah pada 23 Januari 2015. Pada keterangan foto, dia kemudian menuliskan kalimat yang dimaksudkan sebagai ucapan duka cita.

Namun yang ditulis dalam keterangan fotonya ketika itu adalah 'Insha Allah' dan 'Wallahi'. Insha Allah sendiri berarti jika Allah SWT menghendaki dan Wallahi berarti demi Allah. Kedua kalimat tersebut menurut para pengguna Instagram tidak sesuai dengan foto yang diunggah Lindsay karena mengomentari mengenai meninggalnya Raja Abdullah.

(eny/fer)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads