Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Pertanyaan Saat Wawancara yang Paling Dibenci Victoria Beckham

wolipop
Sabtu, 10 Jan 2015 11:00 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Dok. Getty Images
Jakarta -

Sebagai selebriti ternama dan dikenal hampir seantero dunia, meladeni pertanyaan wartawan dan menjalani sesi wawancara dengan berbagai media tentu sudah menjadi 'makanan sehari-hari' Victoria Beckham. Semua hal tentang penyanyi yang alih profesi menjadi desainer ini memang selalu menarik untuk disimak.

Mulai dari perjalanan karier, kehidupan pernikahan, anak-anak, selera fashion hingga pertanyaan trivia yang menggelitik harus mau dijawab Vic dalam wawancara TV maupun majalah. Dari jutaan pertanyaan yang dilontarkan kepadanya, ternyata ada satu yang paling ia benci dan enggan --bosan lebih tepatnya-- untuk menjawabnya.

'Kenapa kamu tidak pernah tersenyum?' Menurut wanita berusia 40 tahun ini, itu adalah pertanyaan terburuk yang pernah diajukan padanya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Karena saya merasa punya tanggung jawab terhadap komunitas fashion," ungkap Vic saat sesi wawancara khusus dengan Vogue.

Ibu empat anak ini bukannya tidak suka tersenyum. Ia pun pernah memamerkan senyum lebar lewat beberapa foto di sosial media. Sang suami David Beckham pun pernah mem-posting foto istrinya itu sedang tertawa di akun Facebook-nya.

Vic mengaku jarang tersenyum karena alasan menjaga image. Dalam wawancara dengan majalah Glamour, ia mengatakan dulu sering tersenyum ketika dibidik kamera fotografer.

Namun sejak fokus terjun ke dunia fashion, ia memang mengaku jadi jarang tersenyum. "Dunia fashion mencuri senyumku," tuturnya.

Desainer yang rancangannya banyak dikenakan selebriti mulai dari Cameron Diaz hingga Kate Moss itu ingin menampilkan citra sebagai wanita tangguh. Awalnya ia merasa cukup sulit menampilkan citra tersebut terlebih lagi itu bukanlah gambaran dirinya yang sebenarnya. Meskipun tampak 'dingin' di luar, Vic sebenarnya suka tertawa 'di dalam'.

"Aku sudah menciptakan sosok ini. Aku bukannya mengatakan itu bukan aku. Tapi itu juga bukan aku yang sebenarnya...itu hanya tameng," ujarnya.

(hst/fer)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads