Aishwarya Rai Dapat Penghargaan Spesial di Miss World 2014
Miss World 1994 Aishwarya Rai ikut hadir dalam ajang Miss World 2014 yang digelar di London, Minggu (14/12/2014). Aishwarya hadir sebagai tamu istimewa karena dia mendapat penghargaan khusus dari pihak penyelenggara.
Aishwarya mendapat penghargaan spesial pada acara pemberian 'Beauty With Purpose', salah satu kompetisi yang cukup penting dalam Miss World. Seperti dikutip dari situs resmi Miss World, bintang film 'Jodhaa Akbar' itu mendapatkan penghargaan khusus atas komitmennya terus melakukan 'beauty with a purpose' atau kontribusi terhadap masyarakat. Setelah menjadi Miss World pada 1994 lalu, dia memang tidak pernah berhenti melakukan kerja sosial dan kemanusiaan. Pada 2008 misalnya dia tampil bersama bintang Bollywood lainnya di konser HELP! untuk menggalang dana bagi korban tsunami pada 2005.
Wanita 41 tahun itu juga juru bicara PBB untuk urusan kredit usaha kecil. Pada 2009, dia mendirikan Aishwarya Rai Foundation untuk membantu orang-orang yang membutuhkan di India. Pada 2012 lalu, dia pun terpilih sebagai duta PBB untuk UNAIDS, badang yang mengurusi HIV/AIDS.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Aku berterimakasih pada Organisasi Miss World untuk penghargaan luar biasa yang aku terima ini. Mendapatkan kesempatan untuk mendapatkan gelar ini, memakai mahkota ini dengan bangga, itu adalah momenku untuk bisa menjadi bukan hanya sekadar cantik," kata aktris India yang tampak cantik dalam balutan gaun berkilau itu. Aishwarya menang Miss World 1994 setelah sebelumnya menjadi juara kedua Miss India pada tahun yang sama.
Beauty With A Purpose' merupakan salah satu kompetisi yang cukup penting dalam Miss World. Penghargaan Beauty With A Purpose ini juga diberikan kepada lima finalis Miss World 2014. Mereka adalah Maria Rahajeng dari Indonesia, Idah Nguma dari Kenya, Rafieya Husain dari Guyana, Koyal Rana dari India dan Julia Gama dari Brazil.
Wakil Indonesia dianggap layak mendapatkan gelar Beauty With A Purpose setelah presentasi kepada juri tentang keterlibatannya dalam proyek pembangunan jembatan di Lebak, Banten. Maria yang lahir di Blora, Jawa Tengah itu beberapa waktu lalu terlihat dalam pembangunan jembatan yang memiliki tujuan yang mulia agar bisa menghubungkan dari satu desa ke desa lain.
Dalam videonya, Maria mengatakan bahwa ia bertanggungjawab mengumpulkan dana. Tak hanya itu, wanita Lulusan Universitas Pelita Harapan itu berusaha mendekati warga agar mau bersama-sama membangun jembatan.
"Kami telah membangun jembatan emas untuk pendidikan yang lebih bak dan mendatangkan kesempatan," ujar wanita dengan tinggi 165cm itu.
(eny/fer)
Home & Living
Bingung Simpan Sepatu yang Numpuk? Cek Rekomendasi Rak Sepatu Anti Debu & Hemat Tempat di Sini!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Mahal-Mahal Nails Art! Pakai Fake Nails Ini untuk Tampilan Kuku Lebih Cantik
Olahraga
Latihan Harian atau Game Akhir Pekan, Ini 3 Bola Voli yang Tetap Nyaman di Lapangan
Hobi dan Mainan
Commuting Tiap Hari atau Sering Butuh Fokus? Soundcore by Anker Q20i Bisa Redam Bising dan Nyaman Dipakai Seharian
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce
Emily Ratajkowski Berhijab Sambut Wali Kota Muslim New York, Unggahan Dikritik
Alasan David Beckham Diblokir Anaknya, Disebut Melanggar Surat Peringatan
Sinopsis SAS: Red Notice di Bioskop Trans TV Hari Ini
7 Fakta Menarik Drama China Speed and Love, Chemistry Pemainnya Disorot
Foto Cantik BCL-Alyssa Daguise Hadiri Pernikahan 'Pangeran Jaksel' di Maroko
7 Gaya TWICE Jadi Model Victoria's Secret Usai Viral Istilah 'Tzuyu Bra'
Foto Vidi Aldiano Tampil Berkumis Jadi Groomsman Pernikahan Sahabat di Maroko
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce











































