5 Pernikahan Termahal di Dunia, Bisa Bikin 1000 Pernikahan di Indonesia
Pernikahan siapa saja itu? Berapa dana yang dihabiskan? Berikut ulasannya.
1. Pernikahan Pangeran Charles & Putri Diana
Foto: Getty Images |
Siapa yang tak kenal dua nama ini. Kisah cinta Pangeran Charles dan Putri Diana juga begitu membekas karena berakhir tragis.
Namun, pesta pernikahannya ternyata masih menduduki peringkat pertama di dunia meski telah terjadi bertahun-tahun lama. Dilansir dari TopRichestsCom, Pernikahan pangeran Inggris ini menghabiskan dana hingga US$ 48 juta kala itu.
Jika disesuaikan dengan inflasi, maka angkanya saat ini adalah US$ 110 juta. Berapa nilainya dalam rupiah? Pesta pernikahan Pangeran Charles dan Putri Diana menghabiskan Rp 1,573 triliun. Jika satu pernikahan di Indonesia standarnya menghabiskan Rp 200 juta, ada berapa pernikahan yang bisa dihelat dengan uang Rp 1,5
triliun?
2. Pernikahan Amit Bhatia dan Vanisha Mittal
Foto: Instagram |
Pernikahan putri pemiliki perusahaan baja terbesar di dunia ini menduduki urutan kedua setelah pernikahan kerajaan. Vanisha dinikahi Amit Bhatia yang merupakan pengusaha perbankan asal London. Pernikahan mereka sangat mewah. Mereka mendatangkan 1000 tamu lengkap dengan fasilitas akomodasi pesawat dan hotel.
Dilansir dari TopRichestsCom, pernikahannya menghabiskan dana US$ 60 juta. Jika disesuaikan dengan inflasi, berarti pernikahan itu menghabiskan uang US$ 66 juta atau sekitar Rp 943 miliar.
3. Pernikahan Kate Middleton dan Pangeran William
Foto: Getty Images |
Peringkat ketiga diraih kembali oleh keluarga kerajaan Inggris. Pernikahan anak pertama putri Diana ini diperkirakan menghabiskan dana US$ 34 juta atau sekitar Rp 486 miliar. Pesta pernikahan itu tak kalah mewah dari pernikahan orang tuanya.
Cincin pernikahan Kate saja mencapai US$ 136 ribu atau sekitar Rp 1,9 miliar. Belum kue pernikahan dan masih banyak lagi kemewahan yang disajikan.
4. Pernikahan Wayne Rooney & Coleen McLoughlin
Foto: Getty Images |
Selanjutnya ada pernikahan pesepakbola Wayne Rooney dengan Coleen McLooughlin. Pernikahan sejoli yang telah berpacaran selama enam tahun itu dihelat di beberapa tempat, salah satunya Villa Durazzo, yang terletak di kawasan Genoa, Italia. Pernikahan yang dihelat tahun 2008 itu menghabiskan dana sebesar US$ 8 juta atau sekitar Rp 114 miliar.
5. Pernikahan Al Mustadee Billah dan Sarah Salleh
Foto: Getty Images |
Peringkat kelimat diduduki oleh pasangan dari Asia, tepatnya Brunei Darussalam. Pangeran Brunei Al Muhtadee Billah menikahi wanita yang masih berusia 17 tahun Sarah Salleh. Pernikahan mereka dihelat selama tujuh hari tujuh malam. Pernikahan termahal di Asia Tenggara itu menghabiskan dana sekitar US$ 5,7 juta atau sekitar Rp 81 miliar. (dtg/dtg)
Home & Living
Sekali Coba Susah Balik! Handuk Premium Ini Harus Kamu Punya, Cek Alasannya
Home & Living
Satu Set Alat Ini Memudahkan Pekerjaan Kamu! TEKIRO Socket Set Harus Kamu Miliki di Rumah
Home & Living
Nggak Perlu Capek Bersihin WC! Notale Spin Scrubber Ini Memudahkan Pekerjaan, Harus Ada di Rumah
Home & Living
Cari Dudukan Santai yang Empuk dan Estetik? Pilihan Bean Bag Ini Layak Jadi Andalan
Viral Verificator
Viral Pengantin Curhat Pakai Makeup Artist Pilihan Keluarga Mertua, Bikin Nangis
Most Pop: Pernikahan Viral Roboh Diterjang Badai, Resepsi Tetap Jalan
Viral Verificator
Bukan Mobil Mewah, Viral Pengantin Ini Sunmori Naik Vespa Usai Akad Nikah
Viral Verificator
Viral! Pria Australia Nikahi Wanita Sumsel, Mahar Fantastis Rp 10 Miliar
Tragis, Ibu Tega Racuni Anak Sendiri Usai Perselingkuhannya Terungkap
Desta Remake Foto Keluarga di Korea, Kompak Bareng Natasha Rizki & 3 Anak
Potret Jisoo BLACKPINK Ultah, Traktir 103 Fans Makan Hingga Bagi-bagi iPhone
Viral Verificator
Viral Pengantin Curhat Pakai Makeup Artist Pilihan Keluarga Mertua, Bikin Nangis
8 Foto Pernikahan Putri Gordon Ramsay, Terungkap Pakai Gaun Pengantin Elie Saab












































Foto: Getty Images
Foto: Instagram
Foto: Getty Images
Foto: Getty Images
Foto: Getty Images