Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Ingin Beda Dari yang Lain, Pasangan Ini Gelar Pernikahan di Kuburan

Eny Kartikawati - wolipop
Rabu, 11 Mei 2016 13:04 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Foto: Istimewa
Jakarta - Claire selalu ingin melakukan hal yang berbeda dari orang pada umumnya, termasuk ketika menggelar pernikahannya dengan sang kekasih, Mark. Begitu ingin berbedanya, dia sampai memilih mengadakan pernikahan di kawasan kuburan.

Claire dan pria yang kini sudah resmi menjadi suaminya, Mark Slessor, menikah di kawasan pemakaman di Cathay Cemetery, Cardiff, Wales, Inggris. Keduanya menjadi pasangan pertama yang menikah di dalam kapel yang terletak di dalam kawasan kuburan tersebut.

"Aku tidak ingin mengadakan pernikahan yang modern. Aku ingin sesuatu yang kuno," kata Claire yang berprofesi sebagai asisten guru di Ysgol Mynydd Bychan, Carfiff, seperti dikutip Mirror.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Wanita berusia 50 tahun itu awalnya tidak terpikir untuk menikah di kuburan. Dia hanya ingin sesuatu yang berbeda. Hingga suatu hari dia melihat kapel di kawasan pemakaman itu di sebuah foto yang diambil oleh seorang staf di sekolah tempatnya bekerja. "Saat melihat foto itu, aku langsung berpikir, inilah tempat yang aku inginkan," ucapnya.



Claire kemudian mendatangi kapel tersebut untuk survei lokasi. Namun sesampainya di sana ternyata kapel di area pemakaman itu sedang direstorasi. Saat dia menyampaikan keinginannya menikah di tempat tersebut, pihak kapel berjanji semua akan selesai pada waktunya.

Claire mengungkapkan keinginannya mengadakan pernikahan di kawasan kuburan ini mendapat dukungan penuh dari Mark. Pasangan ini merasa bukan hal aneh menggelar hari bahagia mereka di pemakaman. Namun tidak dengan para tamu yang jumlahnya sekitar 120 orang. Sebagian dari mereka berkomentar miring mengenai acara tersebut.

Bagi Claire, pernikahannya tetaplah indah, meskipun sebagian tamu tidak sependapat dengannya. "Persis seperti apa yang aku inginkan, tempatnya sangat indah. Aku benar-benar merekomendasikannya," pungkasnya.


(eny/eny)
Tags

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads