Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Laporan dari Bangkok

Unik, Ada Hidangan Bunga Goreng di Thailand

Daniel Ngantung - wolipop
Kamis, 04 Agu 2016 08:21 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Foto: Daniel Ngantung/Wolipop
Thailand - Di Thailand, bunga tidak hanya untuk mempercantik taman, tapi juga bisa diolah sebagai makanan dengan cara digoreng. Makanan ini dipercayai dapat mempercantik kulit penikmatnya.

Thailand adalah salah satu negara Asia Tenggara yang terkenal akan kulinernya. Sebut saja pad thai, tom yum, atau ketan mangga. Nama-nama makanan tersebut mungkin tidak terdengar asing. Belum lagi minuman khas Thailand seperti thai milk tea dan birnya yang berlabel Singha.

Tapi keragaman kuliner khas Thailand tidak berhenti di situ saja. Selain beragam, makanan Thailand juga memiliki keunikan tersendiri, salah satunya bunga goreng.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam bahasa Thailand, hidangan yang biasa disajikan sebagai appetizer ini bernama Yum Dok Mai Chub Pang Tod. 'Yum' berarti salad, 'Dok Mai' adalah bunga, sementara 'Chub Pang Tod' bermakna digoreng dengan banyak minyak (deep fried).

Sepintas, rupanya seperti tempura. Jika tempura umumnya terbuat dari sayur, hidangan ini berbahan utama beberapa jenis bunga tropis pilihan seperti kamboja, soka, dan bugenvil.

Sebelum digoreng, bunga harus dicuci terlebih dulu, lalu dibalur dengan tepung tapioka agar tidak mudah hancur dan memberikan tekstur yang renyah.

Wolipop menikmati hidangan ini saat berkunjung ke Somdet Phra Srinagarinda Park, Hua Hin, Provinsi Prachuap Khiri Khan, Thailand, Rabu (3/8/2016), atas undangan Tourism Authority of Thailand.

Berjarak 2 jam perjalanan dari Bangkok, Somdet Phra Srinagarinda Park adalah semacam argowisata yang diinisiasi oleh Raja dan Ratu Thailand. Koleksinya beragam, mulai dari padi-padian hingga tanaman herbal, termasuk bunga-bunga tropis tersebut.

Diungkapkan Suleeporn Choopavang Ph.D, Directors Foreign Affairs Department, lembaga pemerintahan yang menaungi proyek ini, 'gorengan' bunga menawarkan beragam khasiat berdasarkan aroma dan rasanya.

"Bunga yang harum seperti kamboja sangat bagus untuk membuat suasana hati lebih baik. Lalu bunga yang manis berkhasiat menjaga kesehatan kulit. Bunga soka contohnya," ujar Suleeporn.

Gorengan disajikan dengan cocolan yang terbuat dari jahe, gula, bawang putih, cabai segar, dan air jeruk nipis. Saat dicicip, gorengan terasa renyah ditambah lagi cocolan yang memberikan sensasi asam gurih. (dng/kik)
Tags

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads