Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Berburu Diskon Jam Tangan Branded Mulai Rp 200 Ribuan

Dona Rema - wolipop
Rabu, 14 Des 2011 11:04 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Dok. Wolipop
Jakarta -

Bagi para pecinta jam tangan, sebaiknya jangan lewatkan 'Watch Carnival Sale' yang digelar di Citywalk Sudirman. Jam tangan merek Armani, Fossil dan DKNY mendapat diskon besar hingga 80%.

Menurut pantauan Wolipop saat mengunjungi gelaran diskon itu pada Selasa (13/12/2011), seluruh area 'Watch Carnival Sale' dibanjiri oleh para pembeli. Beberapa dari mereka bahkan langsung memborong dua hingga tiga buah jam tangan. Ingin tahu berapa kisaran harga yang ditawarkan oleh acara diskon jam tangan tersebut?

1. Emporio Armani
Jam tangan wanita dengan potongan menyerupai gelang berukuran besar dihargai menjadi Rp 200 ribu dari harga awal Rp 2,7 juta. Sementara, jam tangan pria dengan strap berwarna coklat, yang awalnya dihargai Rp 1,4 juta kini menjadi Rp 575 ribuan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

2. Fossil
Koleksi jam tangan Fossil juga mendapat potongan harga yang tak kalah menarik. Untuk jam tangan wanita dengan aksen batu-batu kecil, diberi diskon menjadi Rp 350 ribu dari harga normal Rp 1,3 juta. Lalu, jam tangan unisex dengan strap yang terbuat dari kulit sapi, dibandrol dengan harga Rp 350 ribu, dari harga awal Rp 950 ribu.

Selain itu, ada pula jam tangan unik yang terbuat dari kayu yang dijual dengan harga Rp 550 ribu dari harga awal Rp 1,495 juta. Jam tangan ini juga dapat digunakan oleh pria dan wanita. Namun yang menarik, sebuah jam tangan dengan detail air dijual dari harga normal Rp 1,7 juta menjadi Rp 350 ribu.

3. DKNY
Jam tangan feminin dengan detail rantai dari DKNY dijual dengan harga Rp 450 ribu. Jam tangan tersebut tersedia dalam dua pilihan warna yaitu silver dan gold. Untuk jam tangan DKNY yang berbentuk menyerupai bangles, diberikan potongan harga menjadi Rp 585 ribu. Selain itu, jam tangan dengan strap berbetuk rantai besar dijual seharga Rp 350 ribu setelah diskon.

Acara 'Watch Carnival Sale' sudah berlangsung sejak Senin (12/12/2011) dan akan berakhir pada Jumat (16/12/2011) di Citywalk Sudirman, Jakarta Selatan. Tertarik? Segera kunjungi gelaran diskon yang satu ini.



(rma/eya)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads