Ada Alasan Haru di Balik Ibu yang Rela Dandan Jadi Babi Cu Pat Kai
Anggi Mayasari - wolipop
Senin, 12 Feb 2018 18:45 WIB
Jakarta
-
Dalam budaya China, karakter fiksi babi atau siluman setengah manusia dan setengah babi biasanya berhubungan dengan komedi. Tapi, seorang ibu dari Suzhou ini mencari uang dengan berdandan menjadi siluman babi dalam serial klasik Journey to the West.
Wu Xiue berpakaian seperti tokoh Cu Pat Kai dan berpose agar orang lain berfoto bersamanya. Hal tersebut ia lakukan untuk mengumpulkan dana perawatan medis suaminya dan anaknya yang sakit mental.
Video tentang karakternya di sebuah taman itu pun menjadi viral di media sosial Miaopai. Wu mengungkapkan bahwa ia tak mampu membayar perawatan medis yang diperlukan untuk keluarganya.
"Biasanya hari sabtu dan minggu saya bisa mendapatkan 200 yuan (Rp 430 ribu), ada kalanya saya bahkan tak bisa menghasilkan lebih dari itu. Anak laki-laki saya di rumah sakit. Saya hanya ingin menggunakan setiap nafas untuk membuat anak saya lebih baik," ungkap Wu seperti dilansir dari BBC.
Putra Wu menderita skizofrenia dan sudah tidak sehat sejak berusia 11 tahun. Wu berpakaian seperti siluman babi itu untuk membuat anaknya optimis tentang penyakitnya.
"Kondisinya menjadi semakin serius, dan saya telah membawanya ke banyak rumah sakit yang berbeda selama bertahun-tahun. Lebih dari 10 tahun dan saya merasa tidak dapat membantunya," tutur Wu.
Sementara itu, seorang wanita yang menjual buah di taman tersebut juga mengatakan jika kondisi keluarga Wu cukup memprihatinkan. "Situasinya di rumah sangat meresahkan. Suaminya tidak dapat melakukan apapun untuk membantunya karena sakit mental juga," katanya.
Cerita wanita berusia 58 tahun ini juga telah menerima ribuan komentar yang bersimpati dan kagum atas sosoknya. Bahkan beberapa netizen juga bersedia menyumbangkan sebagian hartanya untuk Wu.
"Saya ingin menyumbangkan uang, saya melihat ini dan mulai menangis. Wanita ini sudah cukup tua, tapi saya harap anaknya dapat sembuh dengan cepat," komentar netizen.
(agm/kik)
Wu Xiue berpakaian seperti tokoh Cu Pat Kai dan berpose agar orang lain berfoto bersamanya. Hal tersebut ia lakukan untuk mengumpulkan dana perawatan medis suaminya dan anaknya yang sakit mental.
Video tentang karakternya di sebuah taman itu pun menjadi viral di media sosial Miaopai. Wu mengungkapkan bahwa ia tak mampu membayar perawatan medis yang diperlukan untuk keluarganya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto: Istimewa |
"Biasanya hari sabtu dan minggu saya bisa mendapatkan 200 yuan (Rp 430 ribu), ada kalanya saya bahkan tak bisa menghasilkan lebih dari itu. Anak laki-laki saya di rumah sakit. Saya hanya ingin menggunakan setiap nafas untuk membuat anak saya lebih baik," ungkap Wu seperti dilansir dari BBC.
Putra Wu menderita skizofrenia dan sudah tidak sehat sejak berusia 11 tahun. Wu berpakaian seperti siluman babi itu untuk membuat anaknya optimis tentang penyakitnya.
"Kondisinya menjadi semakin serius, dan saya telah membawanya ke banyak rumah sakit yang berbeda selama bertahun-tahun. Lebih dari 10 tahun dan saya merasa tidak dapat membantunya," tutur Wu.
Sementara itu, seorang wanita yang menjual buah di taman tersebut juga mengatakan jika kondisi keluarga Wu cukup memprihatinkan. "Situasinya di rumah sangat meresahkan. Suaminya tidak dapat melakukan apapun untuk membantunya karena sakit mental juga," katanya.
Cerita wanita berusia 58 tahun ini juga telah menerima ribuan komentar yang bersimpati dan kagum atas sosoknya. Bahkan beberapa netizen juga bersedia menyumbangkan sebagian hartanya untuk Wu.
"Saya ingin menyumbangkan uang, saya melihat ini dan mulai menangis. Wanita ini sudah cukup tua, tapi saya harap anaknya dapat sembuh dengan cepat," komentar netizen.
(agm/kik)
Home & Living
Sekali Coba Susah Balik! Handuk Premium Ini Harus Kamu Punya, Cek Alasannya
Home & Living
Satu Set Alat Ini Memudahkan Pekerjaan Kamu! TEKIRO Socket Set Harus Kamu Miliki di Rumah
Home & Living
Nggak Perlu Capek Bersihin WC! Notale Spin Scrubber Ini Memudahkan Pekerjaan, Harus Ada di Rumah
Home & Living
Cari Dudukan Santai yang Empuk dan Estetik? Pilihan Bean Bag Ini Layak Jadi Andalan
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Semua Bunda Dirayakan
Morinaga Ajak Bunda & Anak Bernyanyi Bersama di PIK 2, Yuk Ikutan!
YAYAYA Fest 2025: Bunda Senang, Si Kecil Pun Girang
Kinderflix dan Morinaga Berbagi Keseruan di YAYAYA Fest 2025
5 Rekomendasi Hadiah Istimewa, Tanda Kasih untuk Ibu Mertua
Seru-seruan Bareng Anak di LazMall Daily Bundafest, Banyak Lomba Menarik!
Most Popular
1
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan
2
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
3
Foto: 10 Artis Hollywood Bergaun Terbaik di Critics' Choice Awards 2026
4
Deklarasi Cinta Timothee Chalamet ke Kylie Jenner Usai Menang Aktor Terbaik
5
6 Fakta Ahn Sung Ki, Aktor Korea Meninggal Usai Tersedak dan Henti Jantung
MOST COMMENTED












































Foto: Istimewa