Foto Ibu Menyusui Balitanya di Toilet Jadi Kontroversi
Kembali lagi sebuah foto yang menampilkan aktivitas ibu menyusui anaknya jadi kontroversi. Kali ini datang dari seorang ibu asal Alabama, Amerika Serikat. Wanita tersebut jadi pro dan kontra karena menyusui anaknya sambil melakukan aktivitas di toilet.
Foto kontroversial itu berasal dari Instagram @mylifeisabech milik Elisha Wilson Beach. Foto tersebut kemudian diunggah ulang oleh akun Facebook Life of Dad. Dari situs jejaring sosial khusus para ayah itulah foto ibu menyusui tersebut ramai di dunia maya. Hingga saat ini foto itu sudah diunggah ulang lebih dari 25 ribu kali dan mendapatkan 'like' atau tanda jempol lebih dari 211 ribu.
Adalah seorang ibu bernama Elisha Wilson Beach yang menjadi obyek utama foto tersebut. Dalam gambar, Elisha terlihat sedang menyusui anak perempuannya. Yang membuat aktivitas menyusuinya jadi kontroversial karena dia melakukannya saat berada di toilet. Dia tampak duduk di toilet dengan celananya yang melorot dan anaknya berdiri di depannya menyusu di payudara kanannya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dari keterangan fotonya itu, Elisha ingin membuat publik paham bahwa kenyataannya menjadi ibu tidaklah mudah dan selalu indah. Seperti yang terjadi padanya, dia harus tetap menyusui anaknya bahkan ketika dirinya berada di toilet. Dia pun kemudian bertanya pada para followers Instagramnya apakah mereka juga mengalami hal serupa seperti dirinya.
Sejak mengunggah foto menyusui itu Elisha sepertinya sudah sadar apa yang dilakukannya akan menjadi kontroversi. Oleh karena itu dalam keterangan foto dia menuliskan hashtag #iamnotsorry yang berarti dirinya tidak menyesali apa yang dilakukannya.
Para pengguna situs jejaring sosial sendiri terbelah dalam dua pendapat saat melihat foto Elisha tersebut. Mereka yang kontra mengatakan foto tersebut terlalu menjijikkan karena menampilkan ibu menyusui anak sambil menggunakan toilet. "Aku tidak akan menyusui anakku di kamar mandi. Selain itu, juga tidak kurang bersih," komentar seorang pengguna Facebook bernama Amanda Martin.
Sedangkan mereka yang pro mengatakan apa yang ditampilkan Elisha memang benar dialami para ibu lainnya. Ada juga yang mengatakan bahwa foto tersebut sama sekali tidak salah ataupun menjijikkan. "Bagaimana ini bisa dibilang jorok? Payudara lebih bersih dibandingkan sikat gigimu. Sebagian besar orang menyikat gigi di kamar mandi dan meninggalkan sikat gigi mereka di kamar mandi," tulis seorang pengguna Facebook bernama Katrina L Pleasant-Wheatley.
Sebelum Elisha, ada juga wanita bernama Karlesha Thurman yang foto menyusuinya jadi kontroversi. Karlesha memamerkan fotonya menyusui bayinya saat dirinya diwisuda.
(eny/fer)
Home & Living
Sekali Coba Susah Balik! Handuk Premium Ini Harus Kamu Punya, Cek Alasannya
Home & Living
Satu Set Alat Ini Memudahkan Pekerjaan Kamu! TEKIRO Socket Set Harus Kamu Miliki di Rumah
Home & Living
Nggak Perlu Capek Bersihin WC! Notale Spin Scrubber Ini Memudahkan Pekerjaan, Harus Ada di Rumah
Home & Living
Cari Dudukan Santai yang Empuk dan Estetik? Pilihan Bean Bag Ini Layak Jadi Andalan
Semua Bunda Dirayakan
Morinaga Ajak Bunda & Anak Bernyanyi Bersama di PIK 2, Yuk Ikutan!
YAYAYA Fest 2025: Bunda Senang, Si Kecil Pun Girang
Kinderflix dan Morinaga Berbagi Keseruan di YAYAYA Fest 2025
5 Rekomendasi Hadiah Istimewa, Tanda Kasih untuk Ibu Mertua
Seru-seruan Bareng Anak di LazMall Daily Bundafest, Banyak Lomba Menarik!
Desta Remake Foto Keluarga di Korea, Kompak Bareng Natasha Rizki & 3 Anak
Potret Jisoo BLACKPINK Ultah, Traktir 103 Fans Makan Hingga Bagi-bagi iPhone
8 Foto Pernikahan Putri Gordon Ramsay, Terungkap Pakai Gaun Pengantin Elie Saab
Viral Verificator
Viral Pengantin Curhat Pakai Makeup Artist Pilihan Keluarga Mertua, Bikin Nangis











































