Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Bayi Bisa Foto Selfie di Tempat Tidurnya dengan Mainan Ini

wolipop
Kamis, 30 Okt 2014 11:07 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Dok. Laura Cornet
Jakarta -

Selfie kini semakin digemari. Begitu trennya selfie, sampai-sampai bayi pun ikut eksis di situs jejaring sosial dengan foto close-up wajah mereka, dengan bantuan para ayah dan ibu. Kini sebuah mainan diciptakan sehingga para bayi bisa membuat sendiri foto selfie mereka. Seperti apa mainan itu?

New Born Fame, itulah nama mainan yang diciptakan seorang mahasiswi di Design Academy Eindhoven bernama Laura Cornet. Mainan itu dibuatnya sebagai bagian dari tugas kelulusannya.

Mainan yang diciptakan Laura ini merupakan terdiri dari berbagai bentuk dan digunakan dengan digantung di atas tempat tidur bayi. Mainan tersebut ada yang berbentuk kamera, bentuk burung mirip lambang Twitter, bentuk bola dan lambang Facebook.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mainan tersebut sebagian besar dilengkapi kamera dan GPS. Cara kerja mainan ini sebagian besar sama. Mainan akan merekam atau menjepret foto selfie bayi saat disentuh dengan tangan ataupun kaki. Mainan yang berbentuk bola misalnya, ketika bayi menendangnya, mainan tersebut akan langsung mengunggah foto penampilan sang bayi ke situs jejaring sosial.

Dalam wawancara dengan HLN TV, Laura sang pencipta mainan unik ini mengatakan dia menciptakan benda-benda tersebut sebenarnya sebagai sebuah kritik sosial. Dia melihat semakin banyak orangtua yang memamerkan foto bayi mereka di situs jejaring sosial, dari sejak si anak lahir.

"Membuat sebuah produk, mainan untuk selfie misalnya, memunculkan pertanyaan: kenapa kita membuat itu? Pada akhirnya mendesain paket media sosial untuk bayi adalah caraku untuk menyampaikan pesan dan membuat pernyataan. Meski demikian aku menyadari aku telah membuat suatu benda yang potensial untuk dikembangkan," katanya.

Setelah membuat mainan tersebut Laura ternyata mendapat banyak tawaran untuk memproduksi benda ciptaannya itu. "Meskipun aku tidak mau mainan ini benar-benar membuat bayi langsung ada di internet karena itu di luar etika yang aku percaya. Tapi mainan ini bisa lebih dari itu. Mainan ini bisa digunakan untuk yang lebih bermanfaat dan menyenangkan." ujarnya.

(eny/fer)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads