Valentine di Tengah Serangan Virus Corona, Bisa Apa?
Hari Valentine pada (14/2/2020) di tengah serangan virus corona mungkin menjadi peristiwa yang tak bisa dilupakan. Perayaan yang identik dengan liburan atau makan bersama di restoran dan hotel mungkin tak bisa dilakukan.
Dikutip dari South China Morning Post (SCMP), sejumlah restoran di Hong Kong memutuskan tutup saat Valentine. Penutupan yang terjadi sebelum Valentine adalah upaya pencegahan menyebarnya corona virus atau COVID 2019.
"Sebagai bagian dari usaha preventif penyebaran virus corona, kami memutuskan menutup beberapa cabang restoran hingga awal Maret. Kami masih membuka bar atau restoran lain yang bisa dinikmati saat Valentine," kata Peninsula Hong Kong, grup yang menyediakan layanan fine dining dalam situsnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Untuk yang urung liburan atau tidak bisa makan di restoran karena virus corona tak perlu khawatir. Berikut 5 hal yang bisa dilakukan pasangan saat Valentine di tengah serangan virus corona dikutip dari The Straits Times
1. Makan bareng pasangan saat Valentine
Makan bareng menjadi solusi pertama yang bisa dilakukan bersama pasangan di rumah selama serangan virus corona. Pasangan bisa masak sendiri atau memanfaatkan jasa chef yang bisa dipanggil ke rumah. Menurut Chef Sam Chablani, pasangan cukup membayar sesuai paket yang dipesan tanpa perlu repot menyediakan perlengkapan masak dan alat makan.
"Pasangan cukup menyediakan minuman sesuai selera yang dinikmati saat makan. Untuk layanan panggil chef, pasangan bahkan bisa request jenis menu yang diinginkan kemudian dinikmati bersama pasangan," kata chef yang punya keahlian khusus masakan Asian barbecue misal ikan bakar, babi guling, hingga steak.
2. Valentine dengan spa dan pijat di rumah
Selain makan bareng, spa dan pijat bisa jadi pilihan bagi pasangan yang ingin merayakan Valentine di rumah. Pasangan tentu bisa bergantian memijat, atau memanggil jasa spa dan pijat ke rumah. Sebelum order jasa spa dan pijat, pastikan otoritas setempat masih mengizinkan pemanggilan layanan di rumah. Selain itu, jasa yang dipanggil tentunya harus kompeten dan bisa dipercaya.
"Sebagai penyedia layanan sekaligus kustomer yang rewel, saya menetapkan standar pelayanan bagi konsumen. Saya mengirim therapis ke berbagai kursus tambahan untuk menjaga standar ini. Terapis bisa menyediakan berbagai variasi spa dan pijat sesuai harapan konsumen," kata Amber Chong salah satu penyedia jasa pemanggilan spa dan pijat.
3. Beli perhiasan online untuk Valentine
Menurut desainer dan pemilik toko perhiasan online Simone Ng, penjualannya meningkat hingga 300 persen selama serangan virus corona. Kustomer kebanyakan berprofesi di bidang kesehatan yang tak punya waktu belanja bersama pasangan. Para kustomer mempertimbangan keamanan tanpa melupakan perayaan Valentine bersama pasangan.
"Karena serangan virus corona, masyarakat memilih browsing dan merancang sendiri perhiasan yang akan dibeli dari rumah. Kustomer umumnya sangat kreatif dan kebanyakan ingin melihat dulu kira-kira seperti apa hasilnya. Dengan cara ini pasangan tak perlu jalan ke banyak toko untuk menemukan perhiasan yang tepat," kata Simone.
4. Hadiah perawatan diri buat pasangan saat Valentine
Ada serangan virus corona atau tidak, pria dan wanita tetap harus tampil terawat. Untuk pria, pasangan bisa memberinya voucher produk atau layanan perawatan diri. Voucher ini bisa dimanfaatkan saat serangan virus corona sudah bisa dikendalikan, dengan jumlah korban yang tak lagi tinggi.
Berbeda dengan pria, pasangan wanita mungkin bisa memberi hadiah kulkas mini. Kulkas kecil ini digunakan untuk menyimpan produk kecantikan dan perawatan diri. Sehingga, produk tersebut tak bercampur dengan makanan atau minuman yang biasa disimpan di kulkas biasa.
5. Beli alat sanitasi couple buat Valentine
Sanitasi menjadi syarat utama bertahan di tengah serangan virus corona. Pasangan bisa membeli hand sanitizer couple yang bisa digunakan bersama pasangan. Dengan tangan yang selalu bersih, risiko terinfeksi virus corona dapat dikurangi.
Alternatif lain adalah melakukan hobi bersama misal membuat lilin aromatheraphy. Peralatan membuat lilin bisa diperoleh online sehingga pasangan tak perlu repot keluar rumah yang meningkatkan risiko terinfeksi virus corona.
(row/erd)
Hobbies & Activities
Isi Waktu Luang dengan Mulai Hobi Baru! 3 Perlengkapan Melukis yang Nyaman untuk Pemula
Health & Beauty
Mau Tau Rahasia Kulit Sehat & Glowing? Serum Shiseido Ultimune 4.0 Power Infusing Bisa Jadi Pilihan yang Tepat!
Elektronik & Gadget
3 Smartwatch & Smartband Terbaik untuk Aktivitas Harian, Praktis, Canggih, dan Stylish!
Hobbies & Activities
Pemain Golf Pemula Wajib Cek! Barang Esensial yang Gak Boleh Kelewatan, Mulai dari Outfit hingga Tongkat Golf
Ramalan Zodiak 3 Januari: Scorpio Emosi Kurang Stabil, Libra Berhati-hati
Ramalan Zodiak Cinta 2 Januari: Libra Kesabaran Diuji, Aquarius Kurang Mesra
15 Tahun Menjomblo, Wanita Ini Takut Tak Pernah Dapat Jodoh
Ramalan Zodiak 2 Januari: Cancer Minim Konflik, Virgo Jangan Mudah Menyerah
Tren Kencan 2026, Olahraga Jadi Tempat Favorit Gen Z Cari Jodoh
Ramalan Zodiak 3 Januari: Scorpio Emosi Kurang Stabil, Libra Berhati-hati
Gaya Ayu Ting Ting Sambut Tahun Baru 2026, Pamer Perut Dengan Lace Menerawang
Foto Mesra Jennifer Coppen-Justin Hubner Rayakan Tahun Baru 2026 Usai Dilamar
Alasan George Clooney Pindah dari AS Jadi WN Prancis, Kini Hidup di Pedesaan











































