Zaskia Sungkar dan Irwansyah Berbagi Cerita Cinta di Hijab Fest 2015
Zaskia Sungkar dan Irwansyah menjadi pasangan selebriti yang memeriahkan Indonesia Hijab Fest 2015. Pasangan yang menikah sejak 2011 itu dijadwalkan mengisi talkshow bertemakan 'Love and Live' di Gedung Sasana Budaya Ganesha (Sabuga), Bandung, Jawa Barat. Saat tiba di ajang tahunan yang memasuki tahun kelimanya itu, Zaskia dan Irwansyah langsung diserbu fans.
Para pengunjung yang hampir semuanya berjilbab segera mengerubuti Zaskia dan Irwansyah. Tak sedikit hijabers yang ingin berfoto serta selfie bersama kedua pasangan seleb tersebut. Tampak hijabers muda berdesak-desakan untuk bisa mengambil foto dengan Zaskia dan Irwansyah.
Kondisi berdesakan saat diserbu penggemar ini sudah menjadi keseharian Zaskia dan Irwansyah. Mereka justru senang karena artinya banyak yang antusias untuk datang ke festival hijab yang rutin diselenggarakan di Bandung, Jawa Barat, itu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam talkshow tersebut, wanita 24 tahun itu juga memberikan tips untuk hubungan pernikahan yang harmonis. Menurutnya, komunikasi itu nomor satu maka tak boleh disepelekan. Bila ada yang mengganjal di hati, Zaskia langsung mengutarakannya kepada sang suami, Irwansyah. Cara mengutarakan masalah pun menurut kakak kandung Shireen Sungkar itu tidak dengan mengomel atau marah-marah.
Zaskia menyarankan agar mencoba membicarakannya perlahan dan dalam keadaan yang tenang. Selain komunikasi, dukungan serta doa suami juga penting buatnya. Mencoba saling melibatkan satu sama lain menjadi kunci terhindar dari pertengakaran hebat.
"Enak ya kalau saling melibatkan, kalau Irwan selalu tanya pendapat aku saat mau beli sesuatu jadi aku selalu merasa dihormati sebagai pasangan, istri pasti merasa senang kalau selalu dilibatkan dalam urusan suami. Istri pun demikian," sarannya kemudian.
Selama mengisi talkshow, pasangan ini terlihat mesra. Begitu pula ketika berbincang dengan media, mereka seolah tidak ingin terpisahkan. Sesekali Irwan pun menggoda Zaskia dengan menatap serta mencoleknya hingga aktris yang kini dikenal sebagai desainer busana muslim itu tersipu malu di hadapan banyak orang.
(aln/eny)
Home & Living
Tidur Jadi Lebih Nyaman! Kasur dari Turu Lana Ini Bikin Tidur Kamu Makin Berkualitas!
Home & Living
Lovise Sofa Anna Tierslice, Sofa Estetik yang Bikin Ruangan Kamu Seperti di Internet!
Health & Beauty
Sering Pegal dan Cepat Capek? Review Swisse Ultiboost Calcium & Vitamin D untuk Kesehatan Tulang
Fashion
Bikin Kamu Tampil Keren dan Tetap Nyaman dengan Pilihan Sepatu Ini
Eksplorasi Bordir dan Motif Floral untuk Baju Lebaran 2026 dari Bwbyaz
Kaleidoskop 2025
Ini 7 Tren Hijab 2025: Pashmina Meleyot, Motif hingga Menjuntai
Kaleidoskop 2025
Ini Brand Hijab yang Menguasai Tren 2025, dari Lafiye hingga Na The Label
Bank Mega Syariah Resmi Luncurkan Program Loyalitas MPC Points
Juara Emeron Hijab Hunt Nakeisha Rilis Single Nanti, Ini Kisah di Baliknya
Viral Verificator
Viral! Pria Australia Nikahi Wanita Sumsel, Mahar Fantastis Rp 10 Miliar
5 Tren Sneakers yang In dan Out di 2026 untuk Referensi Belanja Sepatu Baru
5 Gaya Melania Trump di Pesta Tahun Baru, Gaun Bling-bling Jadi Sorotan
Ramalan Zodiak 4 Januari: Aries Banyak Peluang, Taurus Jangan Putus Asa











































