3 Tutorial Hijab ala Nissa Sabyan, Vokalis Sabyan Gambus yang Imut
Silmia Putri - wolipop
Kamis, 21 Jun 2018 13:11 WIB
Jakarta
-
Lagu dan salawat grup musik Sabyan Gambus mewarnai Ramadan tahun ini. Lagunya yang berjudul 'Ya Maulana' dan 'Deen Assalam' hampir selalu terdengar di beberapa tempat publik.
Salah satu vokalisnya yang populer di media sosial adalah Nissa Sabyan. Berwajah cantik dan imut, gaya hijab Nissa juga jadi perhatian. Ia pun sudah memiliki 3 juta pengikut di Instagram.
Beberapa waktu lalu, Nissa berbagi tutorial hijab di akun Youtube Rans Entertainment bersama Nagita Slavina. Ia mengajari Nagita Slavina gaya hijab shawl panjang yang biasa ia pakai sehari-hari.
Gaya Pertama
Nissa memakai hijab shawl atau pashmina berbahan katun voile dengan kedua sisi sama panjang. Kemudian, ia lipat sisi kiri di bagian rahangnya lalu ia bawa ke sisi kanan. Ia rekatkan hijab tersebut dengan jarum pentul dari bagian luar.
Baca juga: Nagita Slavina Berhijab Saat Duet dengan Nissa Sabyan, Seperti Seumuran
Hijab shawl yang menjuntai di bagian kanan ia tarik dan rapikan di pundak sebelah kiri. Agar tidak menumpuk, pastikan shawl dirapikan dan diulurkan menutup dada. Kita juga bisa menambahkan aksesori seperti bros atau anting untuk mempermanis tampilan.
Gaya Kedua
Gaya kedua cukup sederhana. Nissa kembali memakai hijab dengan kedua sisi sama panjang. Ia rekatkan hijab tersebut di dagunya hingga menutupi semua bagian kepala kecuali wajah.
Baca juga: Grup Salawat Ini Jadi Viral, Vokalisnya Cantik Bersuara Merdu
Shawl yang menjuntai ia silangkan dan tarik ke belakang. Kemudian, Nissa mengikat kedua untaian shawl itu di belakang kepala dan merapikannya. Selesai.
Gaya Ketiga
Gaya ketiga jadi gaya paling sederhana. Hanya saja kita memerlukan inner ninja untuk menutupi rambut dengan rapi. Setelah memakai inner ninja, kenakan shawl di kepala, silangkan bagian yang menjuntai dan tarik ke belakang. Selesai. (sil/sil)
Salah satu vokalisnya yang populer di media sosial adalah Nissa Sabyan. Berwajah cantik dan imut, gaya hijab Nissa juga jadi perhatian. Ia pun sudah memiliki 3 juta pengikut di Instagram.
Beberapa waktu lalu, Nissa berbagi tutorial hijab di akun Youtube Rans Entertainment bersama Nagita Slavina. Ia mengajari Nagita Slavina gaya hijab shawl panjang yang biasa ia pakai sehari-hari.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Gaya Pertama
Tutorial hijab Nissa Sabyan. Foto: Instagram/nissa_sabyan |
Baca juga: Nagita Slavina Berhijab Saat Duet dengan Nissa Sabyan, Seperti Seumuran
Hijab shawl yang menjuntai di bagian kanan ia tarik dan rapikan di pundak sebelah kiri. Agar tidak menumpuk, pastikan shawl dirapikan dan diulurkan menutup dada. Kita juga bisa menambahkan aksesori seperti bros atau anting untuk mempermanis tampilan.
Gaya Kedua
Tutorial hijab Nissa Sabyan Gambus. Foto: Instagram/nissa_sabyan |
Baca juga: Grup Salawat Ini Jadi Viral, Vokalisnya Cantik Bersuara Merdu
Shawl yang menjuntai ia silangkan dan tarik ke belakang. Kemudian, Nissa mengikat kedua untaian shawl itu di belakang kepala dan merapikannya. Selesai.
Gaya Ketiga
Tutorial hijab Nissa Sabyan bersama Nagita Slavina. Foto: Instagram/nissa_sabyan |
Pakaian Pria
Jam Digital Tangguh Harga Terjangkau? EIGER Helicon Watch Punya Fitur Lengkap & Tahan Air 100m
Kesehatan
Biar Nggak Lupa Minum Vitamin! Rekomendasi Pill Organizer & Multivitamin Harian
Home & Living
3 Alat Ini Sangat Terpakai untuk Perbaikan Sehari-hari di Rumah
Pakaian Wanita
Satu Hijab Bisa Dipakai Banyak Aktivitas! Sat-Set Tanpa Ribet Styling
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
8 Gaya Hijab Miss International 2017 Kevin Liliana Jadi Juri di Miss Charm
Gaya Ineke & Marini Zumarnis Curi Atensi, Dulu Baju Semeter Sekarang 8 Meter
Tak Biasa! 7 Gaya Citra Kirana Pakai Abaya & Hijab Syari Saat Padel di Madinah
Potret Gaya Hijab Syari Zaskia Sungkar Saat Pemotretan Hamil di Tanah Suci
Adu Gaya Arumi Bachsin & Irish Bella Jadi Model Hijab, Anggun Elegan!
Most Popular
1
Potret Aleena Putri Olla Ramlan Kini Sudah Remaja, Cantik Saingi Sang Mama
2
Foto Sherina Adik Syifa Hadju yang Dampingi di Acara Lamaran, Jarang Tersorot
3
Cha Eun Woo Terseret Kasus Pajak Rp 232 Miliar, Ini Ancaman Hukumannya
4
Foto: Duka Anne Hathaway, Beri Penghormatan Terakhir Bagi Valentino
5
Lego Rilis Sandal 'Bakiak' Kolaborasi dengan Crocs Dianggap Aneh, Mau Pakai?
MOST COMMENTED












































Tutorial hijab Nissa Sabyan. Foto: Instagram/nissa_sabyan
Tutorial hijab Nissa Sabyan Gambus. Foto: Instagram/nissa_sabyan
Tutorial hijab Nissa Sabyan bersama Nagita Slavina. Foto: Instagram/nissa_sabyan