Potret Zara Adhisty dan Kekasih, Jadi Sorotan karena Video Viral di Twitter
Kamis, 20 Agu 2020 11:13 WIB
Zara Adhisty dan kekasihnya Zaki Pohan saat ini tengah jadi sorotan. Mantan personel JKT 48 itu viral setelah ada video yang diduga dirinya bersama sang kekasih melakukan tindakan yang tidak senonoh.
Dalam video tersebut tampak Zaki menyentuh dada Zara. Video tersebut seketika jadi viral setelah Zara mengunggahnya IG Story di akun Instagram pribadinya @zaraadhsty. Tak lama berselang, gadis 17 tahun itu menghapus konten tersebut, namun video tersebut sudah terlanjur tersebar di media sosial.
![]() |
Gara-gara video mesra bersama Zaki Pohan yang sedang memegang dada Zara Adhisty, nama Zara menjadi jatuh. Sebagian besar penggemarnya kecewa dengan tingkah Zara yang dianggap tidak bertanggung jawab tersebut.
Dari unggahannya tersebut banyak orang yang baru mengetahui bahwa Zaki adalah kekasih Zara. Selama ini Zara selalu dikabarkan dekat dengan Angga Yunanda, lawan mainnya di film Dua Garis Biru.
![]() |
Di akun Instagram Zaki, ada sejumlah potret kemesraan keduanya. Seperti momen ulang tahun Zara ke-17, Zaki mengunggah banyak foto. Tampak ia memberikan kado spesial untuk kekasihnya. Di sebuah kamar, Zaki memberikan kejutan dan membawakan bunga untuk Zara Adhisty.
Zaki diketahui menempuh kuliah hukum di Yogyakarta. Zaki dan Zara menjalani hubungan LDR (long distance relationship. Meski beda kota, Zaki tampaknya tetap ingin berada di sisi Zara di hari ulang tahun penyanyi dan aktris berwajah imut itu.
Saat momen ulang tahun itulah Zaki dan Zara 'go public'. Banyak netizen yang menginginkan bahwa Zara lebih baik bersama Angga.
![]() |
Zara Adhisty atau Adhisty Zara dikenal di dunia hiburan lewat JKT48 pada 2016. Saat itu, Zara dimasukkan sebagai tim T dan dikenal sebagai original ace di generasinya.
Sukses menjadi member JKT48, Zara Adhisty menjajal dunia akting. Peran kecilnya dilakoni saat membintangi film Dilan 1990 dan Dilan 1991 menjadi adik dari Dilan.
Aktingnya semakin mantap ketika Zara main film Keluarga Cemara menjadi Euis. Tapi lewat film Dua Garis Biru yang disutradarai oleh Gina S Noer, karier Zara Adhisty semakin bersinar.
Simak Video "Kenalan dengan Karakter-karakter Kunci di Kill Boksoon"
[Gambas:Video 20detik]
(kik/kik)