Miris, Miss Universe Colombia Diamputasi Setelah Temukan Benjolan di Perut
Daniella Alvarez, wanita yang pernah mengikuti ajang Miss Universe mewakili Colombia pada 2012 itu memberikan kabar menyedihkan. Kaki kiri Daniella harus diamputasi karena masalah iskemia.
Iskemia adalah kekurangan pasokan aliran darah ke jaringan atau organ tubuh karena permasalahan pada pembuluh darah. Semua bermula dari masalah perut yang dialaminya. Bulan lalu, Daniella harus melakukan operasi darurat karena adanya massa perut atau benjolan di perut akibat pertumbuhan jaringan abnormal.
"Aku harus melakukan operasi terakhirku yang akan menghilangkan kaki kiriku. Mereka mengambil sedikit kakiku untuk kehidupan yang lebih sejahtera, karena aku hanya punya satu kaki tapi itu tidak akan kaki fungsional," ujar Daniella di video Instagramnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Daniella mengalami sakit pada Mei dan melakukan operasi perut pertamanya untuk menghilangkan sedikit benjolan. Namun dokter menemukan fakta bahwa benjolan sebesar koin tersebut telah menempel di aortanya. Hal tersebut menyebabkan pembuluh darahnya tidak lagi bekerja dengan baik.
Daniella bahkan bolak-balik melakukan operasi, hingga dokter memutuskan untuk melakukan operasi keempat. Namun mirisnya, kakinya harus diamputasi.
"Iskemia tidak memungkinkan darah untuk sampai ke kaki kiriku, sehingga dibutuhkan operasi keempat," terang Daniella.
Meski kaki kirinya kini telah diamputasi, Daniella tetap memiliki semangat. Daniella memasang kaki prostetik yang memungkinkan ia melakukan hobinya menari hingga bersepeda.
"Aku memilih memasang prostetik yang membuatku biasa menari champeta lagi, menari bachata lagi, berlari, bersepeda dan berenang," ucapnya.
Daniella pun bersyukur bahwa dia masih diberikan kehidupan. Meski tidak akan sama lagi, namun model dan presenter cantik itu tidak mau terpuruk.
Home & Living
Carramica Hampers Xmas Pine Florette: Hadiah Natal yang Bikin Sesuatu Jadi Spesial!
Home & Living
Dekorasi Natal Simple tapi Estetik? Ini 3 Item yang Wajib Kamu Punya Biar Rumah Auto Meriah!
Home & Living
Bikin Suasana Natal Makin Hangat! Sentuhan Dekorasi Lampu Natal Ini Bikin Sudut Rumah Estetis
Fashion
Mau Tampil Cantik Saat Natal? Pilihan Baju Ini Bisa Bikin Kamu Tampil Elegan
Sinopsis 47 Meters Down: Uncaged, Film Putri Jamie Foxx
Gisele Bundchen Resmi Menikah dengan Instruktur Jiu-Jitsu Joaquim Valente
Rumah Dibobol Perampok, Nana Eks After School Mulai Bawa Benda Ini di Tasnya
Viral! Curhat Wanita Padang, Jalan ke Batu Busuk Putus Total Akibat Banjir
Sinopsis Primal (2019), Aksi Nicolas Cage di Tengah Teror Hewan Buas
Selamat! Shin Min Ah dan Kim Woo Bin Resmi Menikah Setelah 10 Tahun Pacaran
Dekorasi Natal Spektakuler di 5 Mall Jakarta-Tangerang, Wajib Dikunjungi
Semua Bunda Dirayakan
7 Skincare Terbaik yang Cocok untuk Jadi Kado Hari Ibu
Gisele Bundchen Resmi Menikah dengan Instruktur Jiu-Jitsu Joaquim Valente











































