Model Meksiko Jadi Korban Pembunuhan, Ditusuk dan Ditembak di Kepala
Kiki Oktaviani - wolipop
Jumat, 22 Nov 2019 12:32 WIB
Jakarta
-
Model asal Meksiko Alondra Getsemani Villasenor ditemukan tewas di rumahnya di Tijuana, Meksiko, Minggu (17/11/2019). Model 23 tahun itu tewas dengan luka parah. Alondra tewas karena ditusuk berkali-kali dan ditembak di kepala.
Jasad sang model ditemukan oleh ibunya setelah orangtuanya curiga karena Alondra tidak mengangkat telepon. Saat ibunya datang ke rumahnya, Alondra sudah terbujur kaku dengan genangan darah. Diduga ia telah meninggal 24 jam yang lalu.
Di tempat kejadian ditemukan peluru 9mm dan dua tas kecil yang berisi ganja. Menurut investigasi polisi, belum diketahui motif pembunuhan Alondra.
Sampai saat ini, polisi pun belum menemukan si pembunuh. Informasi yang didapat bahwa ada pria yang dicurigai datang ke rumah Alondra menggunakan mobil warna merah.
Alondra diketahui sebagai model fitnes. Pecinta olahraga itu pun kerap membagi foto gaya hidup sehatnya di media sosialnya. Keluarga dan teman Alondra tentu tidak percaya dengan pembunuhan sadis tersebut.
Menurut laporan Guardian, kota Tijuana mengalami pelonjakan tingkat pembunuhan. Dari data yang ada, terdapat 1.800 kasus pembunuhan tahun ini di kota tersebut.
Negara Meksiko tercatat memiliki banyak kasus pembunuhan. Seperti laporan Reuters, di enam bulan pertama 2019, setidaknya ada 14 ribu pembunuhan.
(kik/kik)
Jasad sang model ditemukan oleh ibunya setelah orangtuanya curiga karena Alondra tidak mengangkat telepon. Saat ibunya datang ke rumahnya, Alondra sudah terbujur kaku dengan genangan darah. Diduga ia telah meninggal 24 jam yang lalu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sampai saat ini, polisi pun belum menemukan si pembunuh. Informasi yang didapat bahwa ada pria yang dicurigai datang ke rumah Alondra menggunakan mobil warna merah.
Alondra diketahui sebagai model fitnes. Pecinta olahraga itu pun kerap membagi foto gaya hidup sehatnya di media sosialnya. Keluarga dan teman Alondra tentu tidak percaya dengan pembunuhan sadis tersebut.
Menurut laporan Guardian, kota Tijuana mengalami pelonjakan tingkat pembunuhan. Dari data yang ada, terdapat 1.800 kasus pembunuhan tahun ini di kota tersebut.
Negara Meksiko tercatat memiliki banyak kasus pembunuhan. Seperti laporan Reuters, di enam bulan pertama 2019, setidaknya ada 14 ribu pembunuhan.
(kik/kik)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
9 Drama China 2025 Rating Tertinggi, Terbaru Shine On Me
Sinopsis Midnight in the Switchgrass di Bioskop Trans TV, Dibintangi Megan Fox
Sophie Turner Ungkap Tak Sempat Kencan Usai Rumor Pacaran dengan Chris Martin
Shin Min Ah Jadi Wajah Baru Louis Vuitton, Susul Gong Yoo & Jun Ji Hyun
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
Most Popular
1
7 Foto Giorgino Abraham-Yasmin Napper, 4 Tahun Pacaran Beda Agama Kini Putus
2
Ramalan Zodiak Taurus 2026: Perlahan Bangkit, Perubahan Besar Menanti
3
Sophie Turner Ungkap Tak Sempat Kencan Usai Rumor Pacaran dengan Chris Martin
4
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
5
Shin Min Ah Jadi Wajah Baru Louis Vuitton, Susul Gong Yoo & Jun Ji Hyun
MOST COMMENTED











































