8 Momen Pengajian Erina Gudono Jelang Pernikahan dengan Kaesang
Penampilan Erina Gudono yang anggun dan cantik dalam momen pengajian pernikahan Kaesang dan Erina.
Dalam acara persiapan pernikahan ini, Erina mengenakan dua busana yang berbeda. Untuk acara semaan Al-Qur'an, ia mengenakan busana berwarna putih yang dirancang oleh Artkea.
Sementara di sore hari pada saat pengajian, Erina mengenakan busana rancangan Wiranti Kurnia Bride.
Tampak dekorasi Instagramable menghiasi momen pengajian di rumah Erina Gudono jelang pernikahannya dengan Kaesang.
Dekorasi yang dibangun pun berhasil membalut suasana acara semaan Al-Qur'an dan pengajian menjadi semakin syahdu.
Hiasan bunga-bunga dan kolaborasi palet warna putih - cokelat ini dirancang oleh Suryo Decor.
Acara ini dibuka dengan semaan Al-Qur'an pada pukul 12.00 WIB. Kemudian, dilanjutkan dengan pengajian yang dimulai pada pukul 16.00 WIB yang diikuti oleh pengiriman air siraman.
Dalam momen pengajian jelang pernikahan di rumah Erina ini, tampak sejumlah hidangan makanan yang disajikan di atas karpet.