Banyak pengantin memilih untuk memakai gaun pernikahan bekas ibu bahkan nenek. Tak selalu karena ingin hemat, banyak dari mereka yang lebih mengutamakan sisi sentimental. Seperti wanita bernama Jordyn ini yang memberi kejutan pada sang nenek dengan mendaur ulang gaun pengantin miliknya buatan tahun 1962. Meski sudah puluhan tahun berlalu, baju ini bisa dibuat cantik dan tidak ketinggalan zaman. Foto: Facebook Kortney J Photo
Siapa sangka jika gaun pengantin ini sudah berusia 150 tahun. Wanita cantik bernama Jess tersebut memodifikasinya sehingga terlihat lebih kekininian. Meski sempat hilang karena tempat laundry yang bangkrut, untungnya baju bersejarah ini bisa kembali pada Jess. Foto: Facebook Tess Newall
Baju pengantin wanita bernama Abigail ini juga tak kalah tuanya. Busana tersebut sudah berusia 120 tahun. Tak hanya disimpan dalam lemari, pakaian pernikahan itu pun memang diwariskan dari generasi ke generasi dan sudah dipakai 11 orang. Walau sudah dimodifikasi beberapa kali, baju itu tetap tampak menewan dan klasik. Foto: Twitter Abby Kingston Curtis
Wanita bernama Anna Nice mengunggah foto salah satu kliennya. Ia pun bisa mentransformasi gaun jadul menjadi lebih simpel dan klasik. Foto: Instagram The Hill Crest House
Anda yang ingin memakai baju pengantin bekas ibu, bisa mengalternatifkan beberapa material agar tampak lebih kekinian. Seperti wanita ini yang melapisi bagian bawah busana pernikahan ibunya dengan bahan tulle. Foto: Taness Herman
Baju pengantin warisan ibu bisa diubah menjadi sesuatu yang benar-benar beda. Anda bisa menggunakan busana tersebut sebagai material dari baju pengantin yang lebih simpel. Foto: Facebook Janice Martin Couture
Baju pengantin jadul kadang kondisinya sudah tidak terlalu baik. Anda pun bisa memodifikasinya dengan memotong bagian yang rusak. Foto: Instagram Thegildedthimble
Contoh modifikasi gaun pengantin jadul yang dibuat jadi lebih cantik. Foto: Instagram Thegildedthimble