Beby Tsabina terungkap memiliki hubungan dekat dengan mantan personel grup KPop CLC asal Thailand, Sorn. Penampilan Sorn di hari pernikahan Beby pun sontak menjadi perbincangan netizen, khususnya penggemar KPop. Foto: Instagram
Penggemar KPop tak menyangka Sorn yang berasal dari Thailand dan Beby asal Indonesia menjalin persahabatan. Terlebih keduanya tak pernah membagikan foto kebersamaan mereka di Instagram. Foto: Instagram
“Random bgt sorn jadi bridesmaid beby😭😭😭” “Kpop udah makin aneh. Sorn clc jadi bridesmaidnya beby tsabina,” “gue baru tau sorn temenan sama beby sampe jadi bridemaids segala?? kapan begaulnya woe,” komentar sejumlah netizen. Foto: Instagram
Seperti yang terlihat dalam konten akun TikTok Gabriella Ekaputri, Sorn berbaur dengan sejumlah bridesmaid Beby Tsabina, yang membintangi web serial Antares. Dia mengenakan gaun biru bertali spaghetti. Foto: Instagram
Tak lupa, Sorn membagikan foto bersama sang pengantin wanita, Beby Tsabina. Penggemar KPop tak menyangka dia terbang jauh-jauh ke Indonesia dari Thailand. Foto: Instagram
Adapun bridesmaid di hari pernikahan Beby Tsabina termasuk Syifa Hadju, Rebecca Klopper, Erlina Joerg, Maudy Effrosina, Gabriella Ekaputri, Kiara McKenna, Alika Jantinia, Afifah, dan tentu saja Sorn eks CLC. Dengan begitu, Sorn menjadi satu-satunya bridesmaid Beby dari lintas negara. Foto: Instagram
Solois yang aktif sebagai content creator TikTok itu juga mengunggah momen romantis di resepsi pernikahan Beby Tsabina dan Rizki Natakusumah pada Minggu (23/6/2024) malam. Serta souvenir pernikahan Beby Tsabina yang bertuliskan nama lengkapnya, Sorn Chonnasorn. Foto: Instagram
Sebelumnya Sorn telah membuat netizen gempar dengan kedekatannya dengan sejumlah artis Indonesia. Dia diundang menghadiri acara ulang tahun Syahrini di Singapura pada Senin (1/8/2022). Sorn juga terlihat di acara pernikahan Chelsea Islan dan Rob Clinton pada Kamis (8/12/2022). Foto: Instagram