Foto: Momen Putri Beatrice Pertama Kali Ajak Anak Tiri ke Misa Natal Kerajaan

Putri Beatrice menikahi Edoardo Mapeli Mozzi pada Juli 2020. Sebelum menikah, Edoardo diketahui sudah memiliki anak. Foto: Getty Images/WPA Pool

Putri Beatrice menikahi Edoardo Mapeli Mozzi pada Juli 2020. Sebelum menikah, Edoardo diketahui sudah memiliki anak. Foto: Getty Images/WPA Pool

Putra Edoardo bernama Christopher Woolf hampir tidak pernah terlihat di mata publik. Tapi kini Putri Beatrice mengajak anak tirinya itu ke acara kerajaan, tepatnya di momen misa di Sandringham, Minggu (25/12/2022). Foto: Getty Images/WPA Pool

Putra Edoardo bernama Christopher Woolf hampir tidak pernah terlihat di mata publik. Tapi kini Putri Beatrice mengajak anak tirinya itu ke acara kerajaan, tepatnya di momen misa di Sandringham, Minggu (25/12/2022). Foto: Getty Images/WPA Pool

Inilah penampakan bocah enam tahun itu yang digandeng oleh Putri Beatrice dan ayahnya Edoardo. Ini menjadi acara Natal pertama bagi Christopher bersama keluarga ibu tirinya itu. Foto: Getty Images/WPA Pool

Inilah penampakan bocah enam tahun itu yang digandeng oleh Putri Beatrice dan ayahnya Edoardo. Ini menjadi acara Natal pertama bagi Christopher bersama keluarga ibu tirinya itu. Foto: Getty Images/WPA Pool

Ada momen Christopher tampak berbincang dengan pastor di gereja tersebut. Foto: Getty Images/WPA Pool

Ada momen Christopher tampak berbincang dengan pastor di gereja tersebut. Foto: Getty Images/WPA Pool

Mereka tampak berjalan di belakang keluarga Pangeran William, Kate Middleton dan ketiga anaknya. Foto: Getty Images/WPA Pool

Mereka tampak berjalan di belakang keluarga Pangeran William, Kate Middleton dan ketiga anaknya. Foto: Getty Images/WPA Pool

Pada Acara Platinum Jubilee 2022, Putri Beatrice dan Edoardo juga mengajak Christopher. Terlihat kedekatan antara sepupu Pangeran Harry itu dengan putra sambungnya. Foto: Getty Images/WPA Pool

Pada Acara Platinum Jubilee 2022, Putri Beatrice dan Edoardo juga mengajak Christopher. Terlihat kedekatan antara sepupu Pangeran Harry itu dengan putra sambungnya. Foto: Getty Images/WPA Pool