8 Potret Dilraba Dilmurat di 'Legend of Anle', Cantiknya Tak Terbantahkan
Dilraba Dilmurat jadi pemeran utama dalam serial drama ‘Legend of Anle’. Ia berperan sebagai Di Zi Yuan, wanita yang ingin balas dendam atas kematian keluarganya. Foto: Instagram/@anlezhuan_
Drama yang masih tayang tersebut mengisahkan Di Zi Yuan yang seluruh keluarganya tewas dipenggal karena perintah kaisar. Pembantaian itu hanya menyisakan dirinya, satu-satunya anggota keluarga yang selamat. Foto: Instagram/@anlezhuan_
Sepuluh tahun kemudian, Di Zi Yuan merencanakan balas dendam. Ia pun berhasil masuk ke pengadilan istana dengan mengganti namanya jadi Ren An Le. Foto: Instagram/@anlezhuan_
Dalam perjalanannya merencanakan balas dendam, ia bertemu dengan Putra Mahkota Han Ye, diperankan oleh Gong Jun. Dari sinilah intrik dan pergolakan batin mewarnai kisah cinta keduanya. Foto: Instagram/@anlezhuan_
‘Legend of Anle’ tayang sebanyak 40 episode dengan durasi 45 menit per episode. Foto: Instagram/@anlezhuan_
Kecantikan Dilraba Dilmurat tentu saja jadi salah satu daya tarik drama sejarah yang diadaptasi dari web novel ‘Di Huang Shu’ atau dalam bahasa Inggris ‘The Emperor’s Book’. Foto: Instagram/@anlezhuan_
Memakai busana tradisional Tiongkok, pesona aktris 30 tahun ini makin terpancar. Foto: Instagram/@anlezhuan_
‘Legend of Anle’ merupakan drama ke-22 yang dibintangi Dilraba Dilmurat. Foto: Instagram/@anlezhuan_