Kembali ke soal liburan Kylie Jenner ke Paris, momen yang diunggahnya ke Instagram itu menuai kritik netizen. Kritik itu karena Kylie terlihat dengan santai berpose menikmati keindahan Paris tanpa menggunakan masker. "Kenapa Kylie Jenner ada di Paris? Pandemi tidak berlaku bagimu sayang?" komentar salah seorang netizen di Twitter. "Jadi apakah virus Corona tidak berlaku bagi orang kaya? Kenapa Kylie Jenner dan kelompok di Paris bisa bersantai seperti tidak ada yang salah di dunia? Saya benci di sini," tulis salah seorang pengguna Twitter. Foto: Dok. Instagram Kylie Jenner