Di akun Instagram-nya, Daniele Rugani menyatakan ia telah positif virus Corona. Rugani didiagnosa terinfeksi virus Covid-19 meski tidak menunjukkan tanda-tanda dan kondisinya kini tergolong baik. Pacar Rugani, Michela Persico, pun memberikan dukungannya. Foto: Instagram @michelapersico
Dalam unggahan tersebut, Michela menulis komentar bahwa Daniela sudah sehat dan meski positif virus Corona ia tidak menampakkan gejala-gejalanya. "Itulah sebabnya Italia menyarankan semua orang tinggal di rumah. Banyak kasus terjadi tanpa disadari. Mari kita saling membantu agar semua cepat berlalu," tulisnya. Foto: Instagram @michelapersico
Michela Persico adalah jurnalis olahraga dan pembawa acara televisi. Punya wajah cantik dan tubuh seksi, wanita asal Italia itu juga sering kali didaulat menjadi model. Foto: Instagram @michelapersico
Michela Persico yang lulus kuliah di jurusan bahasa ini bertemu dengan bek Juventus Daniele Rugani di sebuah pertandingan tenis. Ketika itu, Michela sedang ditugaskan untuk meliput di sana. Foto: Instagram @michelapersico
Dilansir The Sun, tak lama setelah bertemu di pertandingan tenis, Rugani langsung mencarinya di Facebook dan romansa mereka dimulai dari situ. Foto: Instagram @michelapersico
Kabar menyebutkan jika Rugani serius dalam membina hubungan dengan Michela dan berencana menikahi wanita 28 tahun tersebut. Foto: Instagram @michelapersico
Dilaporkan bahwa pria 25 tahun itu berniat menikahi Michaela pada Desember tahun lalu tapi keputusan itu ditunda karena ketika itu ia berencana pindah ke Arsenal. Foto: Instagram @michelapersico
Michela dan Rugani dikatakan punya banyak kesamaan, salah satunya terkait sepak bola. Sebagai jurnalis dan presenter olahraga, Michela tentu tahu banyak mengenai bola. Foto: Instagram @michelapersico
Dalam beberapa kesempatan, ia pun terlihat mengenakan kaus bola dengan nomor punggung pacarnya sebagai bentuk dukungan. Foto: Instagram @michelapersico
Di Instagram, keduanya juga cukup sering mengumbar kemesraan. Foto: Instagram @michelapersico