Demi foto menarik, banyak orang berusaha keras mencari 'spot' menarik. Namun sebaiknya bukan sesuatu yang merugikan atau membahayakan. Seorang netizen mengungkap kelakukan influencer yang menginjak tanaman di konservatori demi Instagram padahal sudah berkali-kali diminta untuk turun. Foto: Reddit
Seorang selebgram @natalie_schiater mengunggah foto dirinya hanya memakai pakaian dalam dan menghadap ke sawah di Bali. Dalam keterangan foto, ia pun menyebutkan betapa berbeda kehidupan dia dengan pria yang bekerja di sawah. Banyak dihujat, akhirnya ia menghapus Instagram. Foto: Instagram
Seorang wanita juga pernah jadi kontroversi karena melakukan pose yoga di atas memorial Holocaust di Berlin, Jerman. Wanita itu pun dianggap narsis dan tidak punya sikap hormat. Foto: Twitter
Banyak pula pasangan selebgram yang menunjukkan kemesraan mereka dengan cara-cara ekstrem di Instagram. Salah satunya adalah dengan melakukan adegan berbahaya yang memang terlihat indah ini. Banyak dikritik, traveller Kelly dan Kody pun tetap membela diri bahwa itu dilakukan secara aman. Foto: Instagram
Pasangan lain yang mendapat banyak kritikan karena pose mesra tapi berbahaya adalah Camille dan Jean yang dikenal sebagai @backpackdiariez. Ketika bepergian ke Sri Lanka, mereka berfoto di tepi kereta berjalan saat melewati sebuah jurang. Foto: Instagram
Foto saat bepergian apalagi liburan mewah ke Eropa pasti dapat banyak 'like'. Demi Instagram, seorang selebgram ketahuan mengedit foto-fotonya seolah ia tengah berkeliling Paris. Selebgram Johanna Olsson itu pun mengakui mengedit foto tapi mengelak dibilang menipu. Foto: Instagram
Terinspirasi serial 'Chernobyl', banyak influencer mengunjungi Koto Pripyat untuk mengambil foto. Hal tersebut dianggap tidak menghormati karena pada 1986 di sana terjadi kebocoran reaktor nuklir di mana ibuan orang meninggal dunia dan lebih dari 100 ribu orang mengungsi. Tingkat radiasi di Chernobyl kala itu dikabarkan 400 kali lebih tinggi dari bom atom Hiroshima. Foto: Instagram
Salah satu hal yang paling mengejutkan adalah ketika ayah dari model dan selebgram Sarah McDaniel mengungkap fakta tak terduga mengenai putrinya. Yakni bahwa wanita itu sebenarnya bermata cokelat bukan cokelat-biru seperti yang ditampilkan di Instagram. Ayahnya mengungkap jika Sarah melakukan operasi untuk itu. Foto: Instagram
Instagram sering digunakan netizen untuk menunjukkan kepedulian akan suatu hal. Namun para selebgram dinilai tidak punya rasa menghormati ketika mengunggah tulisan turut berduka cita terhadap kebakaran Malibu tapi menampilkan tubuh indah mereka. Foto: Instagram
Foto yang mungkin terlihat cantik ternyata adalah sesuatu yang ilegal. Akun Instagram @publiclandshateyou mengungkap bahwa berbaring di ladang bunga popi yang dianggap bisa berbahaya itu tidak diperbolehkan. Foto: Instagram