Dua model asal Korea Selatan ini sempat viral. Mereka datang dari multiras, yakni keturunan Korea-Nigeria. Keduanya punya pesona unik dengan kulit gelap dan rambut keriting. Model bernama Bae Yu-jin dan Han Hyun Min itu sempat tampil di majalah Marie Claire Korea. Foto: Instagram/@bae_0430
Sang model wanita adalah Bae Yu-jin. Yu-jin punya kecantikan yang unik. Ia memiliki kulit gelap dan berambut keriting, namun di sudut wajah tertentu tampak semburat wajah khas Asia. Foto: Instagram/@bae_0430
Bae Yu-jin baru berusia 16 tahun. Ia menjalani dunia modelling baru satu tahun ini. Punya wajah unik dengan tubuh semampai, Yu-jin telah dilirik oleh sejumlah brand. Foto: Instagram/@bae_0430
Pemilik tinggi 176 cm itu pernah tampil untuk brand Kiok, D-Antidote, KYE. Yu-jin pun pernah tampil di majalah Marie Claire, Allure dan Dazed. Foto: Instagram/@bae_0430
Kepada Allure, Yu-jin pernah mengaku bahwa ada masa-masa dia tidak percaya diri dengan kompleksi kulit dan rambutnya. Yu-jin merasa berbeda dari remaja Korea pada umumnya dan hal tersebut membuatnya rendah diri. Foto: Instagram/@bae_0430
"Saat SMP, aku belajar untuk mencintai kulit gelapku dan rambut keritingku. Aku sadar bahwa aku cantik dengan perbedaanku," ujar Yu-jin. Foto: Instagram/@bae_0430
Satu lagi model Korea-Nigeria. Dia adalah Han Hyun Min. Model Pria ini pernah tampil di Seoul Fashion Week pada 2016 silam. Foto: Dok. Instagram, Dok. Skool Looks
Sebelum Yu-jin, Han Hyun Min yang lebih dulu dikenal sebagai model pertama Korea berkulit gelap. Foto: Dok. Instagram, Dok. Skool Looks
Tak hanya tampil di fashion show, Hyun Min juga kini aktif muncul di TV show dan iklan di Korea. Foto: Dok. Instagram, Dok. Skool Looks
Namanya semakin populer setelah masuk sebagai remaja paling berpengaruh di 2017 menurut majalah Times. Foto: Dok. Instagram, Dok. Skool Looks
Foto: Instagram/@bae_0430