ADVERTISEMENT

Penjualan Naik, Hermes Bagi-bagi Bonus Rp 64 Juta ke 19.700 Karyawan

Daniel Ngantung - wolipop Selasa, 21 Feb 2023 10:04 WIB
This picture taken on January 6, 2022 shows an employee holding handbags at the leather goods workshop of French high fashion luxury goods manufacturer Hermes in Montbron some 28 kms East of Angouleme. (Photo by Philippe LOPEZ / AFP) (Photo by PHILIPPE LOPEZ/AFP via Getty Images) Workshop tas Hermes di Prancis. (Foto: AFP via Getty Images/SEBASTIEN BOZON)
Paris -

Performa penjualan Hermes yang positif berbuah manis bagi karyawannya. Merek yang terkenal dengan tas Birkin dan Kelly ini mengumumkan rencana pemberian bonus kepada seluruh pegawai.

Besaran bonus dipukul rata, yakni 4.000 euro atau sekitar Rp 64 juta, untuk setiap 19.700 karyawan. Bonus tersebut merupakan bentuk apresiasi Hermes setelah bisnisnya mengalami cuan yang signifikan.

LONDON, ENGLAND - DECEMBER 18: A man walks past a Hermes store on New Bond Street on December 18, 2018 in London, England. (Photo by Jack Taylor/Getty Images)Butik Hermes di London, Inggris. (Foto: Jack Taylor/Getty Images)

Dalam rapat bersama investor baru-baru ini, CEO Hermes Axel Dumas melaporkan bahwa penjualan Hermes pada kuartal keempat 2022 naik 23 persen dibanding periode yang sama tahun lalu.

Peningkatan tersebut turut mendongkrak pendapatan Hermes hingga akhir 2022 yang tercatat mencapai 11.6 miliar euro atau naik 29 persen dari tahun lalu. Adapun laba yang didapat mengukir rekor sebesar 3,4 miliar euro.

Dengan demikian, seperti dikabarkan Business of Fashion, merek berusia 186 tahun ini berhasil menjadi luxury brand ketiga terbesar di dunia setelah Chanel dan Louis Vuitton.

TO GO WITH AFP STORY BY REGINE LAMOTHEA photo taken on June 11, 2015 shows Hermes Birkin bags at the Maroquinerie de la Tardoire, a Hermes workshop specialized in products made with calfskin, in Montbron, southwestern France. AFP PHOTO / MEHDI FEDOUACH (Photo by Mehdi FEDOUACH / AFP) (Photo by MEHDI FEDOUACH/AFP via Getty Images)Tas Birkin dipajang di workshop Hermes di Maroquinerie de la Tardoire, Prancis. (Foto: AFP via Getty Images/MEHDI FEDOUACH)

Investor Hermes pun optimis bahwa tren penjualan akan terus meningkat hingga 17 persen tahun depan terlepas iklim perekonomian yang tak menentu.

"Melihat sejarahnya, perusahaan ini selalu bertahan melalui krisis," ujar Axel. Ia bahkan berencana merekrut karyawan baru seiring dengan pembukaan dua pabrik baru di Prancis.

Tahun lalu, Hermes sudah menambah 2.100 karyawan dengan rata-rata kenaikan gaji sebesar enam persen.

WUHAN, CHINA - JUNE 30: (CHINA OUT) Residents wear face masks while passing by a Hermes store on June 30, 2020 in Wuhan, China. Since June 13, 2020 the response level of public health emergencies in Hubei Province has been reduced to level 3. Wuhan's health commission said that the city had no asymptomatic cases as of June 15, and there are no more close contacts under medical observation.(Photo by Getty Images)Butik Hermes di Wuhan, China. (Foto: Getty Images)

China masih menjadi pasar terbesar Hermes terlepas perekonomian Negeri Tirai Bambu itu sempat terhantam lantaran lockdown COVID-19 yang ketat. Sektor luxury brand sekali lagi terbukti bertumbuh di tengah tantangan ekonomi global pasca-pandemi.

Menyusul profit yang diraih Hermes, para investor berhak mendapat dividen sebesar 13 euro per saham. Terkait bonus karyawan, Axel berjanji akan merealisasikannya pada akhir Februari ini.



Simak Video "Selena Gomez Ungkap Hailey Bieber Dapat Ancaman Pembunuhan"
[Gambas:Video 20detik]
(dtg/dtg)